Restore atau Pulihkan
Salah satu cara cepat untuk memasang kursus/course atau soal adalah dengan memanfaatkan file backupan moodle (.mbz). Berikut dokumentasi langkah-langkah merestore course UMBK yang berisi kuis/Soal UMBK di moodlecloud;
- Login sebagai admin
- Klik Administrasi situs > Kursus > Kelola kursus dan kategori
- Buat kategori baru sebagai tempat kursus yang akan tidak restore/pulihkan dengan menge-klik tombol Buat kategori baru
- Pilih kategori induk, mislanya Puncak atau Top atau kategori lain dan ketik nama kategori
- geser /scroll ke bawah dan klik tombol Buat Kategori
- Klik Administrasi situs > Kursus > Pulihkan kursus
- Klik tombol Pilih sebuah File
- Klik tombol Choose File dan arahkan ke tempat file backup yang sudah kita unduh sebelumnya.
- Sesudah nama file muncul di sebelah tombol Choose File, klik tombol Unggah file ini pada bagian bawah
- Tunggu proses upload selesai, mungkin perlu waktu beberapa saat (tergantung ukuran file dan kecepatan internet). Bila gagal, kita bisa coba cara lain yaitu dengan menge-klik Menata berkas cadangan
- Seret/drag and drop file backup (boleh dari satu file) dari file exploler ke kotak bertanda panah ke bawah di moodle kemudian tunggu sampai proses upload selesai.
- Klik tombol Simpan perubahan sehinga muncul nama file yang kita upload.
- Klik link Pulihkan untuk merestore sehingga muncul kotak dialog pemulihan
- Geser ke bawah dan klik tombol Lanjutkan
- Pilih kategori yang sudah kita siapkan
- Geser ke bawah dan klik tombol selanjutnya, selanjutnya, Lakukan Pemulihan, dan Lanjutkan
- Tunggu sampai 100% dan klik Lanjutkan
Komentar